Kanal

Targetkan 2.000 Peserta, Lanud Roesmin Nurjadin Akan Gelar Air Force Run 2023

PEKANBARU, Riautribune.com - Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin Pekanbaru akan menyelenggarakan Air Force Run 2023. Iven olahraga lari ini bakal dilaksanakan pada 17 Desember 2023 mendatang. 

Kegiatan ini memilih rute lari di kawasan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru. Pendaftaran akan dibuka pada tanggal 1 Oktober mendatang. Masyarakat umum maupun komunitas bisa ikut mendaftar secara daring. 

Pihak panitia penyelenggara telah menyiapkan hadiah puluhan juta rupiah. Para peserta lari bakal diajak melintasi paru-paru kota. Di rute itu, tidak ada polusi udara, tidak kendaraan lalu-lalang, dan tidak berisiko menyebabkan kemacetan. 

"Nantinya para peserta juga dapat berswafoto ria menikmati fasilitas negara. Bisa melihat langsung secara dekat Alustista TNI AU," Kata Komandan Lanud Roesmin Nurjadin, Marsma TNI Mohammad Nurdin, dalam keterangan pers, Rabu (27/9/2023). 

Dijelaskan dia, terdapat dua kategori dalam Roesmin Nurjadin Air Force Run 2023, yakni kategori 5 km dan 10 km. Pihak panitia menargetkan untuk 2.000 peserta. 

Namun, jika melihat animo masyarakat selama memenuhi kenyamanan dalam pelaksanaan kegiatan, maka tidak menutup kemungkinan untuk menambah jumlah peserta. 

"Pendaftaran akan kami buka pada tanggal 1 Oktober mendatang. Peserta bisa langsung mendaftar secara online. Untuk biaya pendaftarannya kategori 5 km, Rp250 ribu dan 10 km, Rp300 ribu," ujarnya. 

Dijelaskan, tujuan ajang olahraga ini sebagai bentuk partisipasi dan berkontribusi dalam kegiatan olahraga juga ada potensi lain selain aspek olahraga yaitu adanya UMKM. 

"Kami berharap para peserta yang akan mengikuti event ini, tidak hanya dari kota Pekanbaru atau Riau saja, tetapi juga dari luar Riau," pungkasnya.***

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER