Kanal

Serahkan SK, DPW Perindo Riau Kobarkan Semangat Pengurus DPD Rohil

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - DPW Perindo Riau telah menyerahkan SK kepengurusan ke DPD Perindo Rokan Hilir (Rohil). Ketua DPW Perindo Riau, Sayed Abubakar Assegaf mengobarkan semangat kepada pengurus, kader dan simpatisan partai nomor urut 16 itu untuk pemenangan Pemilu 2024 guna terwujudnya Indonesia Sejahtera. 

"Kepada pengurus semua yang pertama harus dilakukan adalah jadilah Perindo sejati. Tingkat awal anda harus meyakinkan bagian keluarga menjadi bagian juga dari Perindo, saya yakin itu sangat bisa karena partai kita dikenal sebagai partai yang cinta dengan rakyat melalui program- program pro rakyatnya," ucap Sayed. 

Pengurus juga diwajibkan memasang bendara Partai Perindo di rumah minimal satu bendera. Hal ini penting dilakukan untuk semakin mengenalkan Perindo kepada rakyat. 

"Setiap rumah pengurus partai harus ada bendera Perindo. Tunjukan kepada orang bahwa kita adalah partai Perindo. Saya saja setelah ditetapkan sebagai Ketua DPW Partai Perindo sejak Januari, tidak pernah lagi baju atau pakaian saya selain baju Perindo. Baju Perindo saya 20, jadi setiap hari saya pakai baju Perindo. Itu salah satu bentuk kecintaan saya kepada partai," seru pria berdarah Arab itu. 

Penyerahan SK diberikan di Hotel BIT Ujung Tanjung, Kabupaten Rokan Hilir, Riau. SK diterima oleh Ketua DPD Perindo Rokan Hilir, Muzardin Senin (20/3/2023) didampingi pengurus lainnya. 

Setelah diberikan SK, Sayed Abubakar Assegaf meminta agar kader Perindo se Kabupaten Rohil semakin melakukan pendekatan kepada rakyat. Program program kerakyatan yang digaungkan Perindo sejak lama juga semakin  harus digencarkan. 

"Partai kita kan sudah dicintai rakyat dengan program yang selalu mendukung usaha kecil menengah dan selalu memberikan bantuan kepada rakyat. Jadi mari kita terus berjuang bersama rakyat demi Indonesia Sejahtara," pintanya. 

Sementara, Ketua Bappilu DPD Partai Perindo Rohil, Thomas Ginting menjelaskan akan berjuang memenuhi target partai yakni 1 fraksi di DPRD Rohil dan perolehan suara dua digit. Selain itu Perindo di Rohil juga akan berjuang bersama masyarakat demi Indonesia Sejahtara. 

"Kita di DPD dan DPC Perindo se Kabupaten Rokan Hilir akan berjuang untuk menang di Rokan Hilir ini. Kita yakin semua target akan tercapai," ucap Thomas Ginting. 

Dia mengatakan bahwa di Rohil sudah banyak tokoh tokoh yang bergabung dengan partai nomor urut 16 itu. Bahwa sejumlah Bacaleg yang sebelumnya bersama partai lain juga sudah bergabung ke Perindo. 

"Sudah sejumlah Caleg dari partai lain pindah ke Perindo untuk bersama sama memenangkan hati rakyat bersama Partai Perindo," imbuhnya. 

Selain penyerahan SK, kegiatan ini juga untuk menggelar konsolidasi antara pengurus DPW Perindo Riau, DPD Perindo Rohil, DPC Perindo se Kabupaten Rohil, dan Bacaleg Partai Perindo Riau.***

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER