Kanal

Pengusaha Muda Jadi Tumpuan Bangsa

PEKANBARU - Ekonomi dan sosial menjadi dua sektor yang saling berhubungan, roda perekonomian yang baik tentunya akan menciptakan kondisi sosial yang kondusif, begitu juga sebaliknya. Makanya, untuk menciptakan situasi sosial yang baik, sektor perekonomiannya harus ditata secara optimal terlebih dahulu.

Salah satu bukti dari keterkaitan antara sosial dan ekonomi adalah majunya Jalan Bangau Sakti, Kecamatan Binawidya, Pekanbaru di bidang ekonomi. Dalam kurun waktu kurang dari sepuluh tahun, kondisi sosial masyarakat berubah drastis. Jalan Bangau Sakti kini tak lagi mengerikan seperti dahulu, Jalan Bangau Sakti kini menjadi daerah yang menjanjikan untuk investasi di berbagai bisnis, tak hanya sekedar bisnis kos-kosan.

Keberadaan coffeshop menjadi titik balik kemajuan sektor perekonomian di seputaran Jalan Bangau Sakti, kemunculan coffeeshop ini tentu tak terlepas dari peran para pelaku UMKM yang mayoritas merupakan anak-anak muda. Mereka biasanya memakai sistem bagi hasil dengan sesama anak muda, dan hebatnya banyak diantara mereka masih berstatus mahasiswa. Mereka juga mempekerjakan mahasiswa.

Ini membuktikan bahwa jiwa entrepreneurship generasi muda di Kota Pekanbaru sudah terbangun dalam kurun waktu tak kurang dari 10 tahun. Mereka sudah bisa mandiri, percaya diri, berani mengambil resiko, berjiwa pemimpin, visioner, serta berorientasi pada hasil. Ini bekal yang baik untuk Indonesia di masa depan. 

Berkat kemampuan anak-anak muda ini dalam menciptakan berbagai konsep coffeshop, Jalan Bangau Sakti sekarang menjadi sentra ekonomi baru di Pekanbaru, berbagai macam UMKM mulai bermunculan, seperti coffeeshop, bisnis makanan, pakaian, dan bisnis lainnya yang berkaitan dengan kebutuhan anak-nak muda. Sebab, sebelumnya, Jalan Bangau Sakti hanya jalanan sepi yang cukup rawan jika melintas di malam hari.
Semangat berwirausaha ini terus berkembang, dan buktinya beberapa diantara mereka sudah ada yang memiliki cabang usaha. Tak berlebihan jika kita sebut para wirausahawan muda ini sebagai pahlawan ekonomi. Mereka mampu menghidupkan suasana yang dulu sepi menjadi ramai dengan kilauan lampu dari coffeeshop mereka.

Tentunya, dorongan dari pemerintah, baik dari sisi manajerial maupun material, sangat penting untuk pengembangan usaha mereka. Sebab, mereka memiliki modal penting dalam membangun bangsa. Peningkatan jumlah penduduk setiap tahunnya membutuhkan banyak lapangan pekerjaan, dan wirausahawan muda ini bisa menjadi tumpuan bangsa di masa depan. ***

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER