Kanal

Presiden Jokowi Belum Putuskan Nasib Badrodin Haiti

JAKARTA - riautribune : Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih belum memutuskan apakah Jenderal Badrodin Haiti akan diperpanjang masa jabatanya menjadi Kapolri atau tidak.

"Saya belum memutuskan, saya belum memutuskan pergantian atau perpanjangan Kapolri," ujar Presiden Jokowi Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan, Jakarta, Selasa (7/6/2016).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga mengaku belum menerima kandidat calon-calon Kapolri dari Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas). Termasuk juga nama Wakapolri Komjen Pol Budi Gunawan.

"(Nama-nama calon Kapolri) belum sampai meja saya," katanya.

Kendati demikian, pria asal Surakarta, Jawa Tengah tersebut mengaku akan mendengar masukan dari berbagai pihak mengenai calon Kapolri tersebut. Terlebih dalam keputusannya nanti, Jokowi menegaskan tidak akan menabrak Undang-undang (UU).

"Yang jelas saya dengar masukan dari Polri, Kompolnas dan masyarakat. Tentu saja dalam memutuskan saya ikuti aturan dan UU yang ada. Enggak mungkin nabrak," pungkasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengatakan, Kompolnas telah memberikan nama-nama calon Kapolri mengantikan Badrodin Haiti ke Presiden Jokowi.

Nama-nama dari Kompolnas diharapkan segera diputuskan oleh Presiden Jokowi, untuk nantinya segera diputuskan siapa yang dipilih dan di bawa ke DPR, melakukan uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test.(okz/rt)

 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER