Kanal

Minyak Goreng Kian Mahal Awal Pekan Ini, Tembus Rp30 Ribu di Gorontalo

JAKARTA, Riautribune.com- Harga minyak goreng makin mahal pada awal pekan ini, Senin (26/9).

Berdasarkan Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS), harga minyak goreng kemasan 2 di pasar tradisional naik 2,9 persen ke Rp21.300 per kg.

Bahkan, di Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo harga minyak goreng kemasan 2 mencapai Rp30.950 per kg.

Kenaikan harga juga terjadi pada harga minyak goreng kemasan bermerek 1 sebesar 1,57 persen ke Rp22.700 per kg.

Selain minyak goreng, harga daging sapi kualitas 1 juga naik 0,66 persen ke Rp128.750 per kg.

Sebenarnya, mayoritas harga pangan di pasar tradisional Indonesia cenderung turun.

Penurunan harga terbesar terjadi pada komoditas cabai-cabaian.

Harga cabai merah keriting merosot 10,04 persen ke Rp53.300 per kg. Kemudian, harga cabai merah besar turun 6,79 persen ke Rp52.200 per kg.

Selanjutnya, harga cabai rawit hijau merosot 5,79 persen ke Rp46.600 per kg. Harga cabai rawit merah juga turun 5,33 persen ke Rp63.100 per kg.

Berikutnya, komoditas yang harganya turun yaitu beras, gula pasir, telur ayam ras segar, daging ayam ras segar, bawang merah ukuran sedang, dan bawang putih ukuran sedang.

Adapun harga minyak curah tetap di level Rp14.450 per kg.

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER