Kanal

Danrem 031/WB Brigjen Parlindungan Hutagalung Diberi Gelar Datuk Panglimo Lelo Mudo

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - Danrem  031/Wira Bima Riau Brigjen Parlindungan Hutagalung S.AP, dan istri, melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), dan Kodim 0321/Rohil, Rabu (8/9/2022). 

Kunker Danrem 031/WB Brigjen Parlindungan Hutagalung S.AP, dan istri disambut secara adat Melayu, serta mendapat gelar adat bangsawan Melayu dari Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Rohil. 

Adapun gelar yang diberikan kepada Danrem 031/WB  adalah Datuk Panglimo Lelo Mudo, sedangkan istri memperoleh gelar Datin. Selain gelar adat, Danrem 031/WB Brigjen Parlindungan Hutagalung dan istri juga memperoleh warkah (busana adat kebesaran) berwarna kuning emas, terdiri dari selempang, tanjak, kain sarung, dan keris, serta sertifikat. 

Pemasangan tanjak dilakukan Ketua Majelis Tinggi Kerapatan Adat (MTKA) LAMR Rohil Datok Seri Setia DiRaja H Nasrudin Hiasan, pemasangan keris oleh Datok Seri Setia Amanah Bupati Rohil Afrizal Sintong,  serta penyerahan sertifikat oleh Timbalan Datok Seri Setia Amanah Wabup Rohil H Sulaiman.  

Penabalan gelar adat itu turut dihàdiri Ketua DPRD Rohil Maston, Dandim 0321/Rohil Letkol Inf M Erfani SH M.Tr, Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto, Kajari Rohil Yuliarni Appy SH MH, Plt Ketua LAMR Rohil Datok H Jufrizan, jajaran Forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh adat dan berbagai organisasi.

Bupati Rohil Afrizal Sintong, mengucapkan terimakasih kepada Majelis Tinggi Kerapatan Adat  LAMR Rohil yang telah memberi gelar kepada Danrem 031/Wirabima dengan gelar Datuk Panglimo Lelo Mudo. 

"Pemberian gelar adat ini sebagai bentuk penghargaan, penghormatan kepada Danrem yang baru bertugas sebagai Komandan Korem 031 Wirabima, dan baru pertama  melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Rohil," kata Bupati Rohil Afrizal Sintong, dalam sambutannya.

Bupati juga merasa bangga dengan kunjungan Damdim 031/WB Brigjen Parlindungan Hutagalung ke Rohil. "Kami  dari Majelis Tinggi Kerapatan Adat LAMR Rohil berterimakasih bisa memberi gelar adat kepada petinggi-petinggi di negeri ini," jelas Afrizal.

Danrem 031/WB Brigjend TNI Parlindungan Hutagalung S.AP, mengaku sangat bangga dan berbahagia karena mendapat kehormatan dari Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kabupaten Rohil yang telah menganugerahkan gelar adat Datuk Panglimo Lelo Mudo. 

"Atas nama pribadi, keluarga dan kesatuan, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada LAMR Rohil atas pemberian, dan penabalan gelar adat kepada kami sebagai Danrem 031 Wira Bima," kata Parlindungan.

Tentunya sebut Danrem, pemberian gelar ini merupakan suatu kebanggaan dan kebahagiaan bagi dirinya. Apalagi, proses pemberian gelar tentu memerlukan pertimbangan yang matang dan tidak diperoleh sembarangan orang.

"Semoga gelar yang diberikan LAM Kabupaten Rohil ini dapat saya emban sekaligus memberikan kontribusi positif baik kepada adat, pemerintah dan masyarakat secara luas," terang Parlindungan.

Pemberian gelar adat, sebut Danrem, merupakan suatu kehormatan, dan bukan hanya seremonial, melainkan mempunyai tanggung jawab, serta harapan yang tinggi dari masyarakat untuk kemajuan dalam bidang adat, dan sosial budaya di Rohil. 

"Berkenaan dengan itu, melalui kesempatan ini saya berharap agar ke depan lembaga adat melayu sebagai suatu lembaga resmi yang berfungsi secara umum untuk menggali, mendalami dan mengembangkan adat budaya Melayu di negeri ini dapat melaksanakan fungsinya dengan sebaik-baiknya," jelas Danrem.

Pada kesempatan itu, Danrem juga mengatakan pihaknya akan terus mendukung pemerintah daerah dalam melaksanakan pembangunan.

"Masyarakat diharap tidak mudah terpengaruh dengan budaya yang tidak sesuai dengan adat istiadat, serta harus terus menjaga Kabupaten Rohil untuk aman dan kondusif, sehingga menjadi contoh bagi daerah lain," jelasnya. (Amran/rilis)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER