Kanal

Qori-Qoriah dan Peserta MTQ XL Riau 2022 Mulai Berdatangan

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - Qori-qoriah dan peserta Musyabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XL Riau 2022, dari kabupaten dan kota, sejak Jumat (21/7/2022) mulai berdatangan.

Qori-qoriah dan peserta MTQ XL Riau 2022 melakukan pendaftaran di Museum Sejarah Rohil, di depan Taman Budaya, Batu Enam.

Koordinator Penerimaan Kafilah MTQ XL Riau 2022, Deni Gunawan, mengatakan pada hari Jumat (21/7/2022) sudah mendaftar kafilah dari Kota Dumai, Rokan Hilir (Rohil), Pelalawan, dan Siak.  

Sabtu (23/7/2022), pukul 10.00 Wib, sebut Deni, mendaftar kafilah dari Bengkalis, Pekanbaru, Kampar, Rokan Hulu, dan Inhu. Kafilah dari Kabupaten Meranti, Indragiri Hilir  (Inhil), dan Kuantan Singinggi (Kuansing), dijadwalkan Sabtu (23/7/2022) mendaftar. 

"Para qori-qoriah peserta dari kabupaten itu sudah datang, hanya saja belum mendaftar," kata Deni Gunawan, kepada RiauTribune.com.

Deni, yang juga Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Pemkab Rohil, mengatakan pendaftaran qori-qoriah dan peserta MTQ XL Riau 2022 hanya berlangsung dua hari, Jumat-Sabtu (22-23/7/2022).

"Jadwal pendaftaran hanya sampai hari ini. Para peserta MTQ ini melakukan pendaftaran saja, sebab sebelumnya para peserta (qori-qoriah) sudah dilakukan verifikasi," tandas Deni. (amran)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER