Kanal

Bupati Rohil Lepas Peserta Pawai Takbir Idul Fitri 1443 H

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - Bupati Rohil Afrizal Sintong, bersama Wabup Rohil H Sulaiman,  Ketua DPRD Rohil Maston, dan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Rohil H Naini, melepas pawai Takbir Idul Fitri 1443 H/2022, Minggu (01/05/2022).

Pelepasan peserta pawai takbir itu dilakukan di halaman Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Rohil  di Jalan Merdeka, Bagansiapiapi. 

Pelepasan ditandai dengan teriakan takbir oleh Bupati Rohil Afrizal Sintong, diikuti Wabup Rohil H Sulaiman, Ketua DPRD Rohil Maston, dan Kakan Kemenag Rohil H Naini, serta pemukulan beduk oleh Pi Sekda H Ferry H Parya, H Azhar Syakban, Kapolsek Bangko, Kodim Rohil, dan Ketua  PN Rohil. 

Hujan yang turun sebelum buka puasa hari terakhir di bulan puasa tak menyurutkan semangat peserta, panitia, para pejabat, aparat keamanan, dan ribuan masyarakat menyaksikan pawai takbir yang dua tahun belakangan ini tidak digelar disebabkan wabah corona virus. 

"Dengan mengucapkan bismillahirrahmanirrahim dengan ini kami secara resmi membuka dan melepas peserta Pawai Takbir Idul Fitri 1443 H/2022. Terimakasih terumakasih atas perhatian partisipasimya menyemarakkan pawai takbir ini," kata Bupati Afrizal Sintong. 

Pada kesempatan itu, disuasana hari raya ini, sebut Afrizal, selaku pribadi, pelaksana pemerintahan daerah, dan Bupati Rohil turut mengucapkan selamat Idul Fitri 1443 H/2022. "Selama sepuluh bulan melaksanakan pemerintahan daerah, ucap Afrizal, tentulah sebagai mana manusia biasa yang tidak luput dari kesalahan dan khilaf mohon maaf lahir dan batin kepada segenap masyarakat Rohil," ujar Afrizal.

Pawai takbir ini,  sebut Bupati Afrizal,  juga diisi dengan perlombaan, yakni lomba pawai miniatur dan non miniatur. Atas nama Pemda, sebutnya, menyampaikan terimakasih atas partisipiasi semua peserta dalam memeriahkan perlombaan dan pawai takbir ini. 

"Ini tentu akan jadi catatan kita semua, semoga jadi amal ibadah kita disisi Allah subhana wataala.Luar biasa seluruh masyarakat Rohil," ucap Bupati.

Rute pawai takbir Idul Fitri 1443 H masih rute lama dengan rute pawai dua tahun sebelumnya, dari Jalan Merdeka di depan Kantor BPKAD Rohil menuju Jalan Pahlawan, berbelok ke Jalan Bangko, terus ke Jalan Perwira, dan finish di depan Kantor BPKAD Rohil di Jalan Merdeka.  (amran)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER