Kanal

Bupati dan Wabup Rohil Buka Pasar Ramadhan

BAGANSIAPIAPI, Riautribune.com - Bupati Rohil Afrizal Sintong, dan Wabup Rohil H Sulaiman membuka pasar Ramadan 1443 H/2022 di Jalan Mawar, Bagansiapiapi, Senin (04/04/2022). 

Pasar ramadan ini menjual aneka jenis kueh-mueh dan kudapan, lauk-pauk, serta minuman untuk berbuka puasa. 

Pembukaan pasar Ramadan ditandai dengan pemotongan pita oleh Bupati Afrizal Sintong,  Wabup Sulaman, dan Ketua TP PKK Rohil Seminar Afrizal SPd. Turut hadir Pj Sekda Rohil Drs H Ferry Parya, dan Plt Kadis Kominfotiks Pemkab Rohil Indra Gunawan SE.

Bupati Rohil Afrizal Sintong mengatakan Pemkab Rohil  menyambut baik, serta mendukung penyelenggaraan Pasar Ramadan ini. Menurutnya, kondisi pasar ramadhan itu sudah cukup bagus dan perlu ditingkatkan dengan melibatkan pelaku  UMKM.

"Pedagang kecil perlu dilestarikan, kerena kita juga sudah memantau pedagang kecil seperti di Rantau Kopar, dan Pujud ada dagangannya yang tidak laku," kata Bupati Afrizal.

Dikatakan Bupati Afrizal, sewaktu pertemuan kepala daerah di Bali, pemerintah menggalakkan konsumen untuk membeli produk lokal yang diproduksi oleh UMKM. "Tujuannya, agar uang yang beredar disitu saja guna mendongkrak roda perekonomian agar tetap berjalan dan bukannya di gerai supermarket besar," tambah Bupati. 

Plt Kadis Perindagsar Pemkab Rohil Mursal SH menyampaikan, kegiatan ini merupakan inisiatif masyarakat pedagang di Kecamatan Bangko. "Disperindag akan berusaha menyatukan seluruh pedagang se Kota Bagansiapiapi. Untuk itu dibutuhkan anggaran yang memadai untuk mewujudkannya," kata Mursal.

Ketua Panitia Ramadan 1443 H/ 2022 Bagansiapiapi, Delta Norantika SE MM, yang juga Kabid Pengembangan Perdagangan menyebutkan lokasi pasar Ramadhan sudah pernah diusulkan di dua tempat, tapi banyak pedagang kembali kepasar pasar Ramadan di Jalan Mawar. 

"Sudah pernah dibuat. Berlokasi di Gedung  DPRD lama namun kebanyakan pedagang kembali lagi ke Jalan Mawar, karena alasannya banyak pembeli malas masuk kedalam," kata Delta. (amran/rilis Diskominfotiks)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER