Kanal

Liverpool Punya Catatan Impresif di Eropa

DORTMUND – Liverpool meraih hasil penting yakni 1-1 saat memainkan leg pertama perempat final Europa League 2015-2016 melawan Borussia Dortmund. Pasalnya, pasukan Jurgen Klopp tersebut bermain di kandang lawan.

Divock Origi membungkam seisi Signal Iduna Park dengan golnya di menit 36. Penyerang berkebangsaan Belgia tersebut mengelabui bek Dortmund sebelum menaklukkan Weidenfeller dengan dingin.

Liverpool pun semakin percaya diri setelah gol itu. Akan tetapi, beberapa menit selepas turun minum, gawang Simon Mignolet kebobolan oleh aksi Mats Hummels. Itu ternyata menjadi gol terakhir dalam pertandingan ini.

Hasil ini jelas membuat Liverpool berada di atas angin ketimbang Dortmund. Apalagi The Reds selalu lolos dalam 11 dari 12 pertemuan di kompetisi Eropa, apabila meraih hasil imbang di leg pertama, sebagaimana catatan Opta, Jumat (8/4/2016).

Leg kedua akan diadakan di Anfield Stadium pada 15 April 2016. Hasil tanpa gol sudah cukup memastikan pasukan Jurgen Klopp ini ke semifinal.(okz/rt)

 

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER