Kanal

Sempat Remehkan Timnas Indonesia, Kini Pelatih Thailand Puji Skuad Garuda

SINGAPURA, Riautribune.com - Setelah sempat meremehkan Timnas Indonesia beberapa waktu lalu, kini  Pelatih Thailand, Alexandre Polking, memuji Timnas Indonesia menjelang Piala AFF 2020. Dia menilai Garuda diisi pemain-pemain muda dengan pelatih berpengalaman.

Indonesia lolos ke final Piala AFF 2020 dengan status tim paling subur. Witan Sulaeman dkk sudah mencetak 18 gol dari 7 pertandingan.

Di babak final, Indonesia bersua tim tangguh Asia Tenggara, Thailand. Gajah Perang lolos ke babak puncak sebagai tim dengan pertahanan tertangguh dan baru kebobolan sekali saja hingga menapak final.

Agresivitas Timnas Indonesia mendapat apresiasi dari Alexandre Polking. Dia tidak menampik fakta Skuad Merah-Putih tampil mengesankan sepanjang turnamen.

Polking turut terkesan dengan penggawa Timnas Indonesia yang mayoritas diisi pemain di bawah usia 25 tahun. Skuad asuhan Shin Tae-yong rata-rata memiliki umur 23,8 tahun, jauh lebih muda ketimbang Thailand (rata-rata 27,1 tahun).

"Hal yang paling mengesankan di tim Indonesia adalah cara mereka bermain. Ini adalah tim muda dan pekerja keras. Secara pribadi, pelatihnya sangat berpengalaman," kata Polking menatap duel Indonesia vs Thailand, dikutip dari Siam Sport.

"Kendati demikian, Timnas Thailand hanya akan fokus ke diri sendiri. Ini adalah dua pertandingan yang sulit, tetapi kami akan melakukan yang terbaik untuk membawa pulang trofi," ujarnya.

Leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand digelar Rabu (29/12/2021) malam WIB di National Stadium, Singapura. Leg kedua berlangsung tiga hari berselang di lokasi yang sama.*

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER