Kanal

Bupati Kasmarni Berikan Kue Ultah, Kapolres Bengkalis Langsung Tiup Lilin

BENGKALIS - Riautribune.com - Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Kasmarni dan Bagus Santoso mengikuti apel HUT Bhayangkara ke-75 secara virtual bersama Presiden Republik Indonesia, Kamis, 1 Juli 2021 di Gedung Patria Tama Polres Bengkalis.

Adapun tema HUT Bhayangkara ke-75 yakni Transformasi Polri yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 Untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Menuju Indonesia Maju.

Apel HUT Bhayangkara ke-75 dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia diikuti oleh Polda dan Polres se-Indonesia.

Usai mengikuti apel secara virtual bersama Presiden Joko Widodo, Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis langsung menghadiri syukuran HUT Bhayangkara ke-75, Kamis, 1 Juli 2021 di Ruang Serbaguna Polres Bengkalis.

Bupati Kasmarni memberikan kue Ultah HUT Bhayangkara kepada Kapolres Bengkalis AKBP Hendra Gunawan sebagai wujud rasa syukur.

Ikut dalam acara syukuran Sekda Bengkalis H Bustami HY serta sejumlah pejabat dilingkungan Pemkab Bengkalis.

Kasmarni mengucapkan selamat HUT Bhayangkara ke-75 semoga Polri khususnya di Kabupaten Bengkalis presisi, semakin kuat, melayani masyakat dan selalu mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan ekonomi Nasional.

"Melalui momentum HUT Bhayangkara kami berharap semoga Polri dapat meningkatkan sinergi dengan Pemda dalam mengemban tugas," kata Kasmarni seperti dirilis Diskominfo Bengkalis.

Kasmarni juga menambahkan Pemerintah Kabupaten Bengkalis mengucapkan terimakasih dan apresiasi karena selama ini telah melakukan kerjasama dan memiliki hubungan yang baik.

"Semoga kedepan Polri terus bersikap profesional dan netral serta komitmen dalam melindungi masyarakat," harap Bupati Kasmarni.

Pada acara syukuran ini juga Bupati Kasmarni menyerahkan penghargaan kepada Polri yang berprestasi karena berhasil mengungkap kasus narkoba di Kabupaten Bengkalis.

Juga diberikan penghargaan kepada Desa terbaik yang telah melaksanakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).***

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER