Kanal

Alzam: “KLB PD di Sumut, Mencoreng Demokrasi Kita”

Pekanbaru-riautribune: Pengamat politik asal Riau Alzam SIP geram melihat ulah elit politik yang menggelar KLB PD di Deli Serdang, Sumatera Utara. Peneliti di jaringan pemilu Provinsi Riau ini menilai perilaku elit yang menghalalkan segala cara itu, sebagai perilaku yang tidak beradab. "Inilah yang mematikan demokrasi kita. Karena haus kekuasaan, melakukan cara-cara yang tidak benar dan inkonstitusional. Bukan kah kita ini adalah orang-orang timur yang mengkedepankan kesantunan" tegas Alzam.

Dalam politik, tambah Alzam, ada fatsun dan aturan main yang termaktub dalam AD/ART. Itulah roh dan acuan organisasi jika ingin melakukan regenerasi kepemimpinan. "Jangan dengan kekuasaan dan uang kita poles semuanya. Sehingga nilai-nilai demokrasi yang hakiki  kita lepas hanya untuk merebut sesuatu yang bukan hak kita. Ini kan perilaku jahiliyah," Alzam.Karena itu, kata deri, dia, meminta pemerintah melihat secara jernih persoalan yang terjadi. "Jangan malah pemerintah membenarkan perilaku jahiliyah seperti ini. Nanti akan menjadi warisan yang tidak baik bagi kehidupan berdemokrasi di republik ini," ujar alumnus Universitas Riau ini.(*)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER