Kanal

DPP Partai Demokrat Lakukan Survey untuk Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah se-Riau

PEKANBARU - Jika tak ada aral melintang, akhir Januari 2020, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat akan melakukan survey menyeluruh untuk para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Hasilnya, nanti akan menjadi pertimbangan untuk pemberian rekomendasi dari Partai Demokrat untuk mengusung calon pada Pilkada 2020.

 

Sekretaris DPD Partai Demokrat Riau, Eddy M Yatim, Sabtu (11/1/2020) mengatakan, survey akan membutuhkan waktu dua minggu, cuma hasilnya akan diumumkan pada akhir Februari 2020. ''Hasilnya akan diberikan kepada para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang sudah mendaftar ke Partai Demokrat. Termasuk yang mendaftar ke Partai Demokrat Riau,'' jelasnya.

 

Dikatakan, segala kemungkinan bisa saja terjadi, umpamanya ada calon yang tak mendaftar ke Demokrat tapi elektabilitasnya tinggi, bisa saja itu dipertimbangkan untuk mendapatkan rekomendasi. ''Hasil survey ini akan menjadi pertimbangan untuk pemberian rekomendasi untuk 76 calon kepala daerah dan wakil kepala yang daerah yang sudah lolos seleksi administrasi dan diumumkan hari ini,'' jelasnya.

 

Saat ditanya apakah ada kemungkinan yang tak lolos administrasi hari ini akan diberi rekomendasi untuk jadi calon kepala daerah? Eddy mengatakan, tentunya akan ada pertimbangan lain. ''Yang jelas setelah hasil survey kita akan menyerahkan daftar nama ke pusat, dan yang menentukan adalah DPP Demokrat,'' tutupnya. (grc)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER