Kanal

Basarnas Kerahkan Penyelam, Cari Pelajar Rohul Hilang di Sungai

PEKANBARU - riautribune : Sejak kemarin sore, warga Dusun Suka Maju Desa Pematang Tebih, Rokan Hulu dihebohkan dengan tenggelamnya remaja yang tengah berenang di sungai Rokan. Sementara hingga pagi ini, korban belum kunjung ditemukan meski tim Basarnas telah melakukan pencarian dengan peralatan lengkap.


Tim rescue tersebut dikirim Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pekanbaru (Basarnas) Amiruddin setelah pihaknya mendapatkan laporan dari Polsek ujung Batu, sekitar pukul 18.00 wib. Sementara diberangkatkan dari Pekanbaru pada pukul 19.00 wib selasa malam.


"Kita kirim satu tim, dimana dilengkapi dengan peralatan lengkap dan dua orang penyelam. Hingga saat ini pencarian masih dilakukan," terangnya.

Tenggelamnya Aldo diketahui saat ia bersama enam temannya berenang menyeberangi sungai sungai. Dari pengakuan Jeri salah satu rekan korban sekitar pukul 15.00 Ia bersama temannya yang lain mandi di sungai yang berada di Dusun Suka Maju Desa Pematang Tebih tersebut. Kemudian Ia bersama rekannya mencoba untuk menyeberangi sungai menuju Dusun Durian Sebatang Desa Suka Damai seberang dari desa tempatnya tinggal.

 Namun, saat berada di tengah sungai Ia diduga kelelahan dan sempat meminta tolong yang kemudian tenggelam dan tak muncul kepermukaan. Melihat hal tersebut, Jeri bersama kelima teman lainnya lantas mencoba melakukan pencarian. Namun karena air sungai yang keruh dengan kedalaman sekitar 4 meter membuat mereka kesulitan.


Kejadian tersebut kemudian dilaporkan ke Polsek Ujung Batu. Bersama warga anggota Polsek Ujung Batu mencoba untuk mencari korban. Namun korban tidak juga ditemukan. Yang kemudian melaporkan kejadian ini kepada pihak Basarnas Pekanbaru. Hingga berita ini dibuat tim tengah melakukan pencarian dengan menurunkan dua penyelam guna mencari keberadaan Aldo.***(rtc)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER