Kanal

Malam Puncak Milad UR ke-53 Penuh Kemeriahan

PEKANBARU-riautribune: Malam puncak perayaan Milad ke-53 Universitas Riau (UR) Sabtu (31/10) kemarin berlangsung meriah. Perayaan malam puncak ini diisi pemberian berbagai penghargaan bagi mereka yang berprestasi. Sesuai tema, Milad juga menegaskan posisi UR sebagai universitas terbesar di Riau saat ini, dan menjadi salah satu yang terbaik di Indonesia merupakan "Jantung Hati Masyarakat Riau". Acara digelar di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) UR Kampus Gobah Jalan Patimura dengan tema "Unri Jantung Hati Masyarakat Riau".

Perayaan ini merupakan puncak dari berbagai rangkaian kegiatan yang sudah dilakukan sebelumnya. Perayaan diawali dengan visualisasi UR, mulai dari ucapan selamat dari Rektor Prof. Dr. Aras Mulyadi, DEA hingga berbagai gambaran kemajuan UR saat ini seperti berdirinya Rumah Sakit UR dan sudah digunakannya Gedung Grand Gasing sebagai lokasi wisuda.

Tampak hadir Rektor UR Prof. Aras Mulyadi berserta jajaran Wakil Rektor, Dekan dan kepala lembaga yang berada di bawah UR, Komandan Kodim Pekanbaru Letkol Inf M Ilyas, Direktur RAPP Rudi Fajar serta perwakilan beberapa mitra seperti PLN dan Bank Bank Syariah serta beberapa mitra lainnya. Kegiatan ini juga didukung Chairman Riau Pos Group Rida K Liamsi.

Ketua Panitia Milad UR ke-53, Drs. H. Syafri Harto, M.Si menjelaskan, rangkaian acara milad sudah digelar sejak tanggal 17 September lalu. Kegiatan dimulai dari pelaksanaan pengobatan dan pembagian masker gratis, gotong royong bersama TNI, serta lomba seni olahraga. ‘’Kami juga melaksanakann gerak jalan dengan door prize menarik. Ada 4.000 orang lebih yang berpartisipasi,’’ terang dekan Fisip UR ini.

Syafri Harto berharap, melalui milad yang sudah dilaksanakan, UR semakin maju dan berperan dalam dunia pendidikan.’’Melalui milad ini saatnya kita bangkit dalam generasi baru, suasana baru dan semangat baru. Bangun IR ini lebih baik di masa yang akan datang,’’ sebutnya.

Salah seorang alumni UR Rudi Fajar mengatakan, UR saat ini makin hari semakin besar.’’Kita bisa melihat tumbuh dan berkembang dalam skala besar di Indonesia. Jika dikatakan UR adalah jantung hati mayarakat Riau sangat tepat. Karena sudah menghasilkan lulusan yang sangat berkualitas. Di RAPP saat ini ada banyak lulusan UR bersama kami. Saya yakin sepanjang tahun UR akan menghasilkan lulusan yang berkualitas,’’ sambungnya.

Proses disambutnya usia UR yang sudah menyentuh angka 53 ditandai dengan pemotongan pulut kuning. Pemotongan dilakukan oleh rektor bersama jajaran yang naik keatas pentas. Fokus perayaan kemarin adalah pemberian berbagai penghargaan bagi mereka yang dinilai terbaik dan berprestasi. Penilaian terhadap peraih penghargaan dilakukan oleh tim juri yang sudah bekerja sejak jauh hari.
Mereka yang diganjar penghargaan diantaranya adalah pengajar terbaik Dr Elvy Suryawati dosen Fakultas Teknik, dosen berprestasi Dr Saktioto dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), dan kepala prodi terbaik Erwin dari Program Studi Keperawatan.

Salah satu penghargaan bergengsi peneliti terbaik diraih oleh Saktioto yang sebelumnya mendapatkan predikat dosen terbaik. Ia berhak mendapatkan hadiah berupa paket umroh ke tanah suci Makkah. Selain dirinya, nominasi peneliti terbak adalah Prof Usman Tang dan Prof Sukendi. Setelah ini, diberikan pula penghargaan istimewa pada tokoh pendidikan UR dan lifetime achivement bagi tokoh pendidikan UR yang masih aktif mengembangkan pendidikan di Riau, yakni Prof Dr Muchtar Ahmad dan Prof Dr Ashaludin Jalil.(rls/ehm)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER