Kanal

Pesonna Hotel Pekanbaru Hadirkan Kemeriahan Sambut Tahun Baru

PEKANBARU- riautribune : Perayaaan pergantian tahun 2018 ini, Pesonna Hotel hadirkan program promo sederhana namun tetap spesial. Pasalnya pihaknya hadirkan berbagai deretan kuliner khas Pesonna Group yang cocok untuk pecinta kuliner.

 FnB Manager Pesonna Hotel Pekanbaru, Andang Widyotomo saat berbincang menjelaskan lewat tema Pesonna Nusantara, konsumen dapat menikmati makan malam dengan berbagai menu khas daerah Jawa.

"Untuk menyambut pergantian tahun nanti, kita akan hidangkan berbagai kuliner khas Pesonna yang pasti akan memuaskan pecinta kuliner. Hanya dengan Rp125 ribuan per paxnya, konsumen sudah dapat menikmati sajian menu sepuasnya," katanya.

Lanjutnya, sajian ini dapat dinikmati konsumen mulai pukul 19.00 wib -22.00 wib di malam pergantian tahun atau 31 Desember 2017 mendatang. Sementara jika menginap konsumen dapat menikmati kamar mulai dari Rp800 ribuan yang sudah termasuk dinner dan sarapan untuk dua orang.

Sedangkan untuk deretan menu yang di hadirkan diantaranya yakni terdapat nasi kebuli, empal goreng, ayam goreng kalasan, plencing kangkung, gudeg nangka. Ada juga soto makasar, rujak tahu, urap, rujak dewa, puding coklat, siomay, mie ayam, martabak mesir, bolu kemojo, lumpia semarang, lapis bugis, lapis surabaya, dan mini pastry. Untuk minumannya yakni ice tea serai, jus, infus water dan juga air meneral. Tak hanya itu terdapat juga teh telur, wedang jahe dan teh tarik yang dapat dinikmati konsumen.

"Kita juga ada Roti Jala Pisang Saus Karamel. Menu ini merupakan modifikasi dari roti jala yang biasanya dihidangkan dengan saus manis atau kari di ganti dengan es krim dengan rasa pilihan dan saus karamel. Terdapat juga pisang yang menambah unik rasa menu tersebut. Untuk harganya kita bandrol sekitar Rp28 ribuan. Ini cocok untuk menemani konsumen bersantai bersama keluarga," singkatnya.(rtc)

Ikuti Terus Riautribune

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER